DISASATER OASIS MENYATUKAN KEAKRABAN MAHASISWA BK

Malam Keakraban atau yang sering disingkat Makrab merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh HMP BK UPY dengan peserta tidak lain adalah mahasiswa baru. Kegiatan ini berlangsung 2 hari satu malam yaitu 15-16 Oktober 2017. Pembukaan Makrab BK dibuka secara formal oleh Bapak Eko Perianto, M.Si selaku Kepala Progrm Studi BK di Aula UPY pada minggu siang. Makrab ini diikuti oleh 97 peserta dari mahasiswa baru yang masuk prodi BK ditahun ini. Kegiatan makrab diawali dengan perkenalan HMP berikut dengan divisi-divisyang bertujuan untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa baru mengenai organisasi HMP kemudian disambung dengan PD IMABKIN DIY yang juga ikut mengisi acara BK ini dengan upaya untuk memperkenalkan organisasi BK setingkat daerah DIY.

Selain itu, makrab tahun ini diisi dengan materi tentang ke-BKan yang dibawakan secara langsung oleh dosen BK yaitu Bapak Drajat Edy Kurniawan, M.Pd, beliau menyampaikan tentang wawasan ke-BKan kepada peserta makrab, agar mereka lebih mantap memilih prodi BK. Disela-sela materi, beliau memberikan sedikit ice breaking yang membuat para peserta bersorak ria dan terlihat lebih kompak serta mencermati materi yang disampaikan. Malam puncak keakraban diisi dengan pentas seni (pentas seni) dari peserta dan panitia, berbagai kreatifitas dari masing-masing kelompok menunjukan kebolehan dan kekompakannya dengan dipandu oleh Endah dan Gilang sebagai MC yang menambah kemeriahan acara puncak malam keakraban.

Ditengah-tengah pensi kedatangan beberapa alumni BK yang sekaligus mengisi acara makrab sebagai testimoni alumni dari BK UPY untuk saling berbagi pengalaman dengan peserta makrab agar cakrawala ke BK-annya lebih luas. Penutupan puncak acara makrab ditutup dengan menyanyikan lagu makrab secara bersama-sama diawali panitia dan diikut oleh seluruh peserta makrab, ditambah dengan dimatikannya lampu-lampu aula dan menyalakan center-center hanphone peserta menambah kesyahduan penutupan pencak malam keakraban.

Mengawali hari kedua peserta dibangunkan lebih pagi untuk mengikuti serangkaian acara senam pagi, peserta dan panitia terlihat kompak mengikuti senam. Dilanjukan dengan serangkaian acara outbound yang menambah kehebohan acara makrab ini agar lebih mengenal satu sama anatar mahasiswa satu angkatan beserta panitia. Semua peserta ikut terlibat mengikuti kegiatan outbound ini dengan suasana penuh semangat. Penutupan outbound diakhiri dengan colour run yaitu menyebarkan tepung warna-warni antar peserta yang semakin menambah kemeriahan acara outbound ini. –Ecp-